Senin, 05 September 2011

Jawaban Kontradiksi Al qur'an 7-8


7. Apakah Allah Muslim akan menganugerahi imbalan yg baik atas perbuatan2 baik orang Non-Muslim? Tidak ( Qs.9:17, 9:69).

Apakah Hal ini bertentangan dengan:

Qs.2:62 menjanjikan bhw Umat Kristen (Non-Muslim) akan diberi penghargaan atas perbuatan baik mereka.
Perhatikan Qs.2:62 Sesungguhnya orang-orang mukmin, orang-orang Yahudi, orang-orang Nasrani dan orang-orang Shabiin, siapa saja di antara mereka yang benar-benar beriman kepada Allah, hari kemudian dan beramal saleh, mereka akan menerima pahala dari Tuhan mereka, tidak ada kekhawatiran terhadap mereka, dan tidak (pula) mereka bersedih hati.
Sangat jelas intinya disini yaiatu mereka yang benar2beriman kepada Allah yaitu tidak musyrik dan lihat ( Qs.9:17)  Tidaklah pantas orang-orang musyrik itu memakmurkan mesjid-mesjid Allah, sedang mereka mengakui bahwa mereka sendiri kafir. Itulah orang-orang yang sia-sia pekerjaannya, dan mereka kekal di dalam neraka.
Inti dari diterimanya Amal itu adalah IKHLAS BERIMAN DAN TIDAK SYIRIK siapapun dia tidak akan disia2kan amalnya,,,
Sampai disini sudah lenyap 2 pertentangan ayat, jadi total sudah lenyap 41 pertentangan.

…………………………………………………………………………………
8. Berapa banyak Ibu yg dimiliki seorang Muslim? Hanya satu, yaitu wanita yg melahirkan mereka dan tiada yg lain ( Qs.58:2).
Orang-orang yang menzihar istrinya di antara kamu, (menganggap istrinya sebagai ibunya, padahal) tiadalah istri mereka itu ibu mereka. ibu mereka tidak lain hanyalah wanita yang melahirkan mereka.

Hal ini bertentangan dengan:

Ibu yg dimiliki seorang Muslim adalah dua (2) (Qs..4:23, termasuk seorang ibu yg merawat mereka).
Diharamkan atas kamu (mengawini) ibu-ibumu; anak-anakmu yang perempuan; saudara-saudaramu yang perempuan, saudara-saudara bapakmu yang perempuan; saudara-saudara ibumu yang perempuan; anak-anak perempuan dari saudara-saudaramu yang laki-laki; anak-anak perempuan dari saudara-saudaramu yang perempuan; ibu-ibumu yang menyusui kamu,,,
Ibu yg dimiliki seorang Muslim adalah sedikitnya sepuluh (10) (Qs.33:6).
Nabi itu (hendaknya) lebih utama bagi orang-orang mukmin dari diri mereka sendiri dan istri-istrinya adalah ibu-ibu mereka.

Yang dimaksud dalam Qs.58:2 adalah ibu kandung ,yang dimaksud dalam Qs..4:23 adalah ibu rida’(menyusui),yang dimaksud dalam Qs.33:6 adalah istri2nabi yang dipanggil Ummil mu’minin,,,sama sekali ayat ini tidak bertentangan,,,ayat itu menjelaskan tentang macam2jenis ibu,,apanya yang bertentangan,,,,,??? Seandainya dikatakan yang melahirkanmu itulah ibumu,kemudian dikatakan pula yang melahirkanmu itu bukanlah ibumu barulah ayat itu bertentangan,,
Ibu kandung kalau tidak bisa menghasilkan air susu boleh meminta ibu lain menyusukan bayinya. Ibu susuan itu statusnya seperti ibunya sendiri dalam hal pernikahan. Tapi tidak dalam zihar,
Sampai disini sudah lenyap 2 pertentangan ayat, jadi total sudah lenyap 43 pertentangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar anda sangat berarti bagi kami,,,,Terimakasih sebelumnya,